Alhamdulillah, puji dan syukur kami ucapkan karena atas Rahmat dan Karunia yang Allah curahkan kepada kita, Kegiatan MABIQ (Malam Bina Iman dan Taqwa) ini terselenggarakan dengan lancar dan sukses. Kegiatan ini diselenggarakan secara offline, dimulai pada tanggal 25 Oktober sampai dengan 26 Oktober 2024. Kegiatan tersebut dihadiri oleh seluruh guru dan seluruh siswa kelas IV, V, dan VI SDIT Sekolah Unggulan Islami (SUIS). Kegiatan ini bertemakan “Membentuk Generasi Unggul dan Berkarakter Islami.”
Mabiq adalah kegiatan sekolah yang diadakan setiap menjelang ujian semester (PAS/PAT) berupa aktivitas menginap di sekolah, dengan kegiatan-kegiatan yang diarahkan untuk meningkatkan kesiapan siswa secara rohani dan nonakademik, agar siswa memiliki kesiapan yang lebih menyeluruh dalam menghadapi ujian.
Beberapa tujuan yang ingin dicapai dalam kegiatan MABIQ ini adalah:
1. Peserta memahami bahwa sekolah bukan hanya mendidik akademik, melainkan juga rohani dan karakter Islami.
2. Peserta memahami karakter yang harus dimiliki oleh seorang muslim.
3. Peserta bisa hidup mandiri dan juga jauh dari orang tua.